Siapa yang tidak kenal atlet sepakbola ganteng, yang tentunya banyak digemari wanita, khususnya pencinta Timnas U-23? Diego Michiels, Atlet naturalisasi yang lahir di Deventer, Belanda, 8 Agustus 1990 ini, sebelumnya adalah pemain di club Go Ahead Eagles sebagai bek. Dan kemudian ia bermain di Pelita Jaya Jawa Barat, hingga akhirnya bergabung di Timnas U-23. Diego Michiels merupakan keturunan Indonesia-Belanda. Ayahnya Robbie Michiels yang berasal dari Jakarta dan Ibunya Annet Kloppenburg, yang merupakan warga negara Belanda. Diego Michiels mengaku masih canggung untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya, lagu kebangsaan Indonesia. Ia terlihat lebih banyak diam ketika lagu Indonesia Raya dikumandangkan. Namun walaupun demikian, ia mengungkapkan bahwa akan selalu berusaha dan tidak akan pernah berhenti untuk belajar bahasa Indonesia, khususnya lagu Indonesia Raya. (brn/eg1) Sumber : wikipedia.com,kapanlagi.com,kaskus.us
0 komentar:
Posting Komentar